Latest Updates

Teknik dalam Menghadapi Tes Kerja / Interview Kerja

Teknik dalam Menghadapi Tes Kerja / Interview Kerja - Setelah anda mengirimkan surat lamaran kerja tentu saja anda berharap anda akan dipanggil untuk mengikuti tes kerja atau wawancara kerja. walau ada beberapa perusahaan yang langsung memperkerjakan karyawan nya tanpa tes atau wawancara.

Tidak sedikit orang meraasa kebingungan dalam menghadapi tes kerja atau interview kerja ini. bagi yang sudah pengalaman juga kadang masih gerogi menghadapinya apalagi yang baru pertama kali akan menghadapi tes kerja atau wawancara kerja. Kami info jobs terbaru akan tuliskan beberapa tips jitu dalam menghadapi tes kerja atau interview kerja . selengkapnya sebagai berikut :


PERSIAPAN TES / ITERVIEW

a. Persiapan Fisik
  • Istirahat yang cukup
  • Persiapan pakaian yang akan dikenakan
  • sarapan secukupnya

b. Persiapan Mental
  • Lupakan masalah beban yang ada sementara
  • Jaga kepercayaan diri
  • Ciptakan First Impession yang positif

c. Persiapkan Teknis
  • pelajari lebih dalam bidang ilmu/ posisi yang dituju
  • Kenali kelebihan anda untuk di tonjolkan
  • Persiapkan alat-alat yang harus dibawa

Hal – hal yang perlu diperhatikan saat interview :

1. Body Language

  • Saat memasuki ruangan perhatikan sikap berjalan anda yakni dengan jalan tegap dan gaya yang sigap dengan kedua tangan mengibas dengan bebas
  • Sodorkan tangan ( sambil tersenyum) terlebih dahulu pada saat wawancara
  • Sapalah interviewer dengan sopan dan tersenyum
  • Panggil orang yang menginterview dengan sebutan Ibu/Bapak
  • Jangan duduk sebelum dipersilakan, jika tidak dipersilakan duduk tanyakan apakah anda boleh duduk.
  • Senyuman, Kerutan dahi atau ekspresi wajah yang lain akan membantu mengantarkan pesan anda yang baik
  • Eye contact : lihat mata interviewer jika lelah atau tidak sanggup alihkan pandangan perlahan ke telinga, jika lelah alihkan secara perlahan kedahi baru ke pundak jika lelah.
  • Bicara secara rileks dengan intonasi yang tepat
  • Hindari bahasa yang tidak tepat dan tidak formal apalagi bahasa gaul
  • Hindari topik-topik kontroversial
  • Berkomunikasi 2 arah, anggap pewawancara sebagai teman.

2. Sikap berdiri 

  • Badan tegap tidak bungkuk
  • Sikap siaga, kedua tangan disamping, Pandangan kedepan ( eye Contact)
  • Tidak boleh istirahat ditempat dengan kedua tangan di belakang
  • Tidak ada gerakan tangan tambahan seperti menggaruk

3. Sikap Duduk
  • Badan tetap tegap saat duduk
  • Posisi punggung tidak menyender ke bangku belakang
  • Tangan di bwah jangan diatas meja
  • pandangan kedepan ( eye contact)
  • Kalau membawa tas tidak disimpan di samping kiri
  • Bicaralah secara rileks dengan intonasi sura yang tepat sesuai dengan situasi
  • Hindari penggunaaan bahasa yang tidak tepap
  • Berkomunikasi dua arah

4. Penampilan
Penampialan adalah hal yang paling utama dilihat oleh interviewer, dalam hal itu harus diperhatikan hala-hal seperti:
- pakaian rapi, formal dan nyaman
- Sepatu tertutup, bersih dan di semir
- Datang dengan aroma tubuh yang segar
- Tidak bau mulut ( Pakai mouthwash atau penyegar nafas mint)
- Rapikan kuku, jangan sampai kuku berantakan dan kotor

a. Pakaian untuk Pria
  • Pakailah kemeja lengan panjang dengan warna soft jangan menggunakan warna hitam dan gunakan celana berwarna gelap
  • Pakailah bahan yang nyaman dan warna tidak mencolok
  • cocokan dasi yang dipakai dengan kemeja yang di kenakan
  • gunakan sepatu resmi dengan kaos kaki berwarna gelap

b. Pakaian untuk Wanita
  • Gunakan kemeja dengan warna soft
  • Gunakan Blezer warna gelap ( Kerah menimpa kerah Blejer)
  • Hindari warna Mencolok
  • Pakaialah Make up seperi Bedak, Lipstik, blash on, eye shadow dan eyeliner jangan berlebihan
  • Gunakan sepatu resmi minimal tinggi 5 cm dengan stocking hitam
  • Tatalah rambut dengan gaya cepol

Yang tidak boleh di lakukan pada saat interview ( DON’T)

1. Menyilangkan tangan di dada
2. Memasukan tangan di saku
3. Pengetukan atau meremas jari
4. Memainkan pulpen
5. Mengunyak permen karet
6. Mengguman, Menggaruk kepala
7. Memilin rambut dengan jari
8. Melepas sepat

Yang harus di lakukan saat interview ( DO )
1. Cari informasi tentang perusahaan dan posisi yang dilamar ( Website)
2. Tinjaulah Lokasi wawancara
3. Rencanakan untuk tiba 30 menit sebelum interview
4. Bersiaplah dengan penuh percaya diri
5. Tekankan pada mencapai yang penuh anda lakukan saat interview
6. Matikan HP atau alat komunikasi lainnya
7. Jangan memperliatkan rasa putus asa dengan menunjukan bahwa anda mau bekerja apa saja dan mau melakukan apa saja asal di terima bekerja di perusahaan tersebut
8. jangan terlalu lama berfikir
9. Ucapkan banyak terima kasih sambil berjabat tangan kepada intrviewer atas waktu dan kesempatan yang telah diberikan

Demikian bahasan kami hari ini tentang : teknik-teknik dalam melamar pekerjaan dengan cocok, semoga bisa bermanfaat untuk anda yang akan pelamar kerja.Jangan lupa baca juga : hal apasaja yang dipersiapkan saat melamar kerja

terima kasih

0 Response to "Teknik dalam Menghadapi Tes Kerja / Interview Kerja"

Posting Komentar